Pembinaan Awal Tahun 2021 serta Penyematan PIN WBK secara Virtual Oleh Badilag
Pemalang, Jumat 08 Januari 2021 Pengadilan Agama Pemalang Kelas IA menghadiri pembinaan awal tahun 2021 dan Penyematan PIN WBK / WBBK secara daring melalui Zoom Meeting oleh Dirjen Badilag berdasarkan surat nomor 069/DjA/HM.00/1/2021 mengenai Undangan Pembinaan Awal Tahun 2021. Acara tersebut di ikuti oleh Satker yang berhasil meraih predikat WBK / WBBM tahun 2020.
Hadir mengikuti acara tersebut MULYATUN, S.H, AFIF EKO SULISTIONO, S.H, Drs. H. DJUWADI, S.H., M.H, Dra. HJ. SRI ROKHMANI, MHI, Drs. KHAERUDIN, M.HI dan H. AHMAD ALI SYAHBANA, S.E., S.T., M.M. Acara di buka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Himne Mahkamah Agung di lanjutkan dengan perjanjian kontrak kinerja yang di saksikan oleh Dirjen BADILAG. Acara di lanjutkan dengan penyematan PIN WBK / WBBM kepada Satker yang berhasil lolos mendapatkan predikat WBK / WBBM. Satker yang belum berhasil meraih WBK /WBBM wajib menyaksikan acara tersebut melalui Live Streaming di Youtube.
“Tahun 2020, merupakan periode yang sulit. khususnya akibat situasi pandemi covid-19 yang mendera seantero Bumi. Namun demikian, situasi ini justru semakin meningkatkan kualitas dan prestasi Badan Peradilan Agama, banyak inovasi dan kreasi yang dilahirkan oleh Badilag” kata Aco Nur mengawali pembinaannya.Untuk tahun 2021, Dirjen Badilag mengimbau kepada seluruh satker, baik tingkat pertama maupun tingkat banding agar tetap mempertahankan predikat WBK, bagi yang belum meraihnya, tahun 2021 wajib untuk memperoleh WBK. SIPP dan Penilaian kinerja 3 bulan harus selalu ditingkatkan, hal itu merupakan bukti pelayanan kepada masyarakat yang baik, tidak boleh ada satker yang “kuning” SIPP nya, semua harus berwarna hijau. Ungkap Dirjen Badilag.
Sebagai penutup Pembinaan beliau berpesan untuk tetap semangat dan mempertahankan prestasi yang telah diraih serta mempertahankan wibawa Badan Peradilan Agama. Acara pembinaan berlangsung lancar dan ditutup dengan hamdallah. ( EYK )