previous arrow
next arrow
Slider

                                                                                                            


 Hai para pencari keadilan!
Dapatkan informasi tentang syarat-syarat berperkara di Pengadilan Agama Pemalang langsung melalui Handphone anda dengan cara scan Kode QR berikut ini. 

INOVASI PENGADILAN AGAMA PEMALANG  

Inovasi Pengadilan Agama Pemalang Untuk Mengantar Akta Cerai Kepada Para Pihak Melalui Jasa Pos Briefing yang dilakukan Panmud Dan Kassubag Setiap Senin & Rabu
Buku Tamu Digital ( Digital Guestbook ) Wahana Informasi Edukasi Mandiri
   

 

LAPORKAN PENGADILAN AGAMA PEMALANG
APABILA MENURUT SAUDARA PENGADILAN AGAMA PEMALANG BELUM LAYAK MENDAPATKAN PREDIKAT WBK/WBBM

 PROSEDUR BERPERKARA DAN LAYANAN INFORMASI

on . Hits: 1067

KPA PEMALANG MELANTIK HAKIM BARU PA PEMALANG

pa-pemalang.go.id. Ketua Pengadilan Agama Pemalang Dr. Drs. H. Abdul Ghofur, S.H, M.H melantik 3 pejabat hakim baru PA Pemalang yang diselenggarakan pada hari jum’at, 06 Maret 2020 di ruang sidang utama PA Pemalang.

Adapun nama-nama pejabat hakim baru PA Pemalang yang dilantik yaitu:

  1. H. Djuwadi, S.H, M.H sebelumnya menjabat sebagai hakim di PA Jakarta timur
  2. A. Muhammad Suchrowardy sebelumnya menjabat sebagai hakim di PA Pekalongan
  3. Drs. Khaerudin, M.H.I sebelumnya menjabat sebagai hakim di PA Slawi

Pada kesempatan ini, ketiga pejabat hakim tersebut memperkenalkan diri didampingi istri menyampaikan ucapan terima kasih serta mohon bimbingan dan arahan kepada ketua PA Pemalang dan semoga dapat menjalankan tugas baru ini dengan baik serta dapat bekerja sama dengan segenap pejabat dan pegawai PA Pemalang.

Ketua PA Pemalang dalam kata sambutannya menyampaikan selamat kepada ketiga hakim yang baru dilantik semoga amanah, mendapatkan kebaikan dan keberkahan baik pribadi maupun PA Pemalang. Serta selamat datang di PA Pemalang, kami menerimanya dengan hati dan tangan terbuka. Kami berharap dengan adanya hakim baru ini dapat meningkatkan prestasi di PA Pemalang salah satunya SIPP PA Pemalang dapat ditingkatkan. Ketua PA Pemalang juga mengucapkan terima kasih kepada rombongan dari PA Jakarta Timur, PA Pekalongan dan PA Slawi  serta mengapresiasi kehadiran para dharmayukti dari satker-satker pengantar ketiga hakim tersebut.

Acara ditutup dengan memberikan ucapan selamat kepada pejabat yang baru dilantik dan berfoto bersama.(yn).

 

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami ☎️

 

Pengadilan Agama Pemalang kelas IA

Jalan Sulawesi No. 9A, Mulyoharjo, Pemalang, 52313

Telpon ☎: (0284) 324567 | Fax: (0284) 321178

Email ✉:

This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

 

Peta Lokasi kantor

 

Tautan Web⛓️