HALAL BIHALAL, PENGANTAR TUGAS DAN PURNA TUGAS KELUARGA BESAR PA PEMALANG
Pemalang, Jum’at 28 Juni 2019. PA Pemalang menyelenggarakan Halal Bihalal, Pengantar Tugas Wakil Ketua Hakim/PP dan Purna Tugas Juru Sita. Mereka yang pindah tugas yaitu Drs.H. Syu’aib, MH (Waka) mutasi menjadi Waka PA Jakarta Pusat, Drs. H. Qomaruzaman, MH mutasi sebagai Hakim PA Cibinong, Drs. H. Sobirin, MH sebagai Hakim PA Tigaraksa, Drs. H. Makhrus, SH sebagai Hakim PA Bojonegoro, Drs. Muhammad Akyas sebagai Hakim Tinggi PTA Ambon, dan Maslamah, SH sebagai Panitera Pengganti PA Brebes. Sedangkan Yang Purna Tugas yaitu Syaefudin dari jabatannya sebagai Juru Sita. Dan purna tugas karena meninggal yaitu Fakhrur, SHI, Panitera PA Pemalang. Adapun keluar pindah profesi yaitu Tubagus Arif, S.Sy dan Adi Muhammad Adib.
Halal bihalal juga dihadiri para sesepuh (Purna Tugas yang pernah tugas di PA Pemalang) , diantaranya Drs. KH. Masrukhi Muhtar, SH (mantan Waka PA Pemalang), Drs. H. Ma’asyi, SH., MH (mantan hakim), Hj. Laeliyah, SH (mantan Panmud Hukum), dan Sirojul Munir (mantan Wasek).
DR. H. Makrum, MA , mubaligh dari IAIN Pekalongan mengingatkan agar tetap menjaga sifat-sifat taqwa yang telah diperoleh hasil tempaan / tarbiyah romadlon diimplementasikan dalam ibadah sosial. Sehingga tampillah figur orang beriman yang sholeh secara individu sekaligus sholeh sosial.
Sedangkan Ketua PA Pemalang, DR.Drs.H.Abdul Ghofur,SH.,MH , menyampaikan permohonan ma’af atas nama pribadi / keluarga dan pimpinan kepada keluarga besar PA Pemalang manakala selama perjalanan satu tahun dalam kedinasan atau pergaulan ada salah / khilaf. Menyampaikan terima kasih kepada para Sesepuh dan Purna Tugas yang turut berjasa mendarmabhaktikan dirinya di PA Pemalang sehingga bisa seperti keadaan sekarang. Selanjutnya beliau mengajak warga pengadilan untuk terus meningkatkan kinerjanya dan mengimplementasikan “ Budaya 3S dan 5R “.
Acara diakhiri dengan musafahah dan penyerahan cindera mata kepada Para Sesepuh, yang Mutasi, yang Purna Tugas dan yang pindah profesi ; dari Kantor, Paguyuban Keluarga PA Pemalang, IKAHI, Dharma yukti karini, Ketua PN Pemalang, Koperasi Al Mizan dan beberapa keluarga hakim. Semoga PA Pemalang senantiasa Guyub, semangat dan menjaga silaturahim. Aly,s