PEMBINAAN KPTA SEMARANG DI PENGADILAN AGAMA PEMALANG KELAS 1A
Pemalang, 09 Februari 2023. Ketua Pengadilan Tinggi Agama (KPTA) Semarang Dr. H. Empud Mahpudin, S.H., M.H. berkunjung ke Pengadilan Agama (PA) Pemalang dalam rangka pembinaan kepada Aparatur di Pengadilan Agama Pemalang. KPTA Semarang datang didampingi Sekretaris PTA Semarang Karyarini Fatonah, S.H., M.M. dan Panitera H. Ma'sum Umar, S.H., M.H. Sebelum melakukan pembinaan, KPTA Semarang, Sekretaris, dan Panitera menyempatkan diri berkeliling untuk melihat fasilitas-fasilitas pelayanan yang ada di PA Pemalang, dan menyapa para pegawai dari ruangan ke ruangan.
Setelah selesai melihat kondisi dan keadaan kantor PA Pemalang, acara dilanjutkan dengan pembinaan yang dilaksanakan di ruang sidang Abu Bakar As Shiddiq, yang dimulai pada pukul 13.30 WIB dan dihadiri oleh Ketua, Wakil Ketua, para Hakim, Panitera, Sekretaris, Pejabat Fungsional dan Struktural serta para Pegawai PA Pemalang.
Kegiatan Pembinaan dibuka oleh Ketua PA Pemalang, Drs. H. Asrori, S.H., M.H. yang dilanjutkan dengan menyampaikan informasi tentang PA Pemalang kepada KPTA Semarang, mengenai peningkatan dan perbaikan fasilitas pelayanan yang ada di PA Pemalang, prestasi yang telah di raih oleh PA Pemalang di tahun 2022, dan kinerja para pegawai PA Pemalang yang luar biasa.
Dalam pembinaannya, KPTA Semarang Dr. H. Empud Mahpudin, S.H., M.H. menyampaikan beberapa hal yang pada pokoknya mengajak untuk selalu bersyukur karena mendapat kesempatan menjadi Aparatur Sipil Negara di Mahkamah Agung khususnya di Peradilan Agama, untuk itu diharapkan seluruh aparatur bekerja dengan ikhlas, disiplin dan bertanggung jawab secara terus-menerus agar menjadi kebiasaan yang baik dalam melaksanakan tugas. Beliau juga menghimbau agar seluruh aparatur Pengadilan Agama memperhatikan kode etik masing-masing profesi dalam menjalankan tugas, seperti kode etik Hakim, Panitera, Jurusita dan ASN di lingkungan Mahkamah Agung. Tak lupa beliau juga memberikan motivasi kepada seluruh Hakim dan Pegawai PA Pemalang agar terus bersemangat dalam bekerja terutama untuk rekan-rekan PPNPN. Setelah menyampaikan beberapa hal tersebut pembinaan juga dilakukan oleh Panitera dan Sekretaris PTA Semarang yang lebih menekankan pada pelayanan masyarakat.
Kegiatan pembinaan KPTA Semarang diakhiri pada pukul 15.00 WIB. Ketua PA Pemalang menyampaikan terima kasih Kepada KPTA Semarang atas kunjungan, bimbingan, dan nasehat di Pengadilan Agama Pemalang. Semoga dengan kunjungan ini dapat memberikan motivasi kepada warga PA Pemalang untuk bekerja lebih maksimal. (yip)